Lima desa di Mukomuko berstatus desa mandiri pada 2022

Mukomuko – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Mukomuko, Bengkulu, menyebutkan, jumlah desa berstatus mandiri tahun 2022 di daerah ini adalah sebanyak lima desa, dengan adanya penambahan dua desa mandiri baru.

“Desa mandiri sekarang lima desa. Tiga desa mandiri yang lama, yakni Desa Penarik, Desa Medan Jaya, dan Desa Pulai Payung, yang baru ini Desa Ujung Padang dan Desa Sumber Makmur,” kata Pejabat Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Mukomuko Parjimin, di Mukomuko, Minggu.

Parjimin sebagai Kasi Administrasi Penggunaan Keuangan dan Aset Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa mengatakan perbedaan desa mandiri dan desa regular dalam penyaluran Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD).

Ia menambahkan, penyaluran DD dan ADD untuk desa reguler sebanyak tiga tahap, yakni 40, 40, dan 20 persen, sedangkan penyaluran DD dan ADD untuk desa mandiri cuma dua tahap 60 dan 40 persen.

Parjimin mengatakan, setiap tahun pemerintahan melakukan penilaian Indeks Desa Membangun (IDM) untuk menentukan desa regular yang memenuhi persyaratan menjadi desa mandiri.

“Ada atau tidaknya desa mandiri pada 2023 tergantung dengan penilaian IDM setiap desa reguler di daerah ini,” ujarnya.

Tenaga Ahli Desa di Kabupaten Mukomuko Iswantori mengatakan banyak poin yang menjadi penilaian IDM, sekarang itu hampir 800 item kuisioner.

Namun, lanjutnya, salah satu yang menjadi penilaian IDM, yakni indeks ketahanan ekonomi, indeks ketahanan sosial, indeks ketahanan lingkungan meliputi kondisi lingkungan dan ekologi.

Selain itu, menurutnya, jumlah penduduk dan luas wilayah juga termasuk dalam penilaian meskipun tidak sepenuhnya.

Ia menjelaskan, yang jelas untuk menjadi desa mandiri fasilitas terpenuhi di desa tersebut, termasuk salah satunya pasar, sekolah setiap tingkatan, serta perkantoran seperti bank dan kantor pos.

Pada tahun berikutnya, kata Iswantori, sudah ada desa yang sudah mendekati nilai IDM yang dinilai dan dilihat dari data tahun sekarang. (Ant)

Artikulli paraprak4.400 ternak di Mukomuko telah divaksin PMK
Artikulli tjetërProvinsi Bengkulu terima 11.700 dosis vaksin COVID-19 jenis Pfizer